DragonVale World merupakan game bergenre simulasi yang sukses menjadi salah satu game pilihan editor di Google PlayStore. Game simulasi ini berbeda dengan game simulasi lainnya dimana pada umumnya game simulasi mengangkat tema tertentu misalnya simulasi mengendarai mobil atau simulasi memasak. Tetapi kali ini simulasi yang dimaksud adalah memelihara naga dan berpetualang dalam dunianya. Ingin tahu lebih lanjut tentang game ini? Simaklah ulasannya berikut ini.
Review Game DragonVale World
Game ini dirilis dan dikembangkan oleh developer game Backflip Studios, Inc. dan masuk menjadi game simulasi pilihan editor Google Store. Dengan demikian, tidak heran jika game ini didaulat sebagai salah satu game simulasi terbaik. Selain itu, terbukti dengan penilaian yang sangat baik yang diberikan oleh satu juta orang yang sudah mengunduhnya. Secara keseluruhan, game ini berhasil mendapatkan 4.5 bintang dari 5 bintang.
Dalam permainan ini, pemain akan menetaskan telur naga dan akhirnya merawat naga tersebut lalu berpetualang bersama dalam dunia penuh naga. Pemain dapat mengkoleksi lebih dari 100 naga dan membangun taman untuk habitat mereka. Nantinya akan ada pengunjung yang mampir untuk melihat koleksi naga yang anda miliki. Selain itu, pemain juga dapat mengatur penampilan dan kemampuan naganya.
Fitur-Fitur
Tidak diragukan jika game ini didukung pula dengan fitur-fitur keren dan menarik yang pastinya membuat para pemain ketagihan. Berikut ini adalah fitur-fitur yang melengkapi game simulasi ini.
• Terdapat lebih dari 140 jenis naga yang dapat dikoleksi dengan berbagai tipe yaitu rare, epic dan enchanted.
• Pemain dapat mengembang biakan naga dan merawatnya.
• Pemain dapat mengubah penampilan naga dan kemampuan yang dimiliki dengan sihir tertentu.
• Fitur-fitur dekorasi yang akan mempercantik tempat berlindung para naga
• Pemain dapat saling bertukar item yang dimiliki secara online
• Terdapat beberapa daerah yang dapat dikunjungi bersama dengan naga milik pemain
• Fitur global events
Kelebihan dan Kekurangan
Tentunya masih ada kekurangan yang ditemukan pada game ini. Inilah beberapa kelebihan dan kekurangan game besutan Backflip Studios ini.
Kelebihan
• Game tidak perlu biaya unduh (gratis)
• Ukuran file game yang tergolong kecil yaitu 60 MB
• Kualitas tampilan grafis 3D yang sangat baik
Kekurangan
• Terdapat beberapa item yang harus menggunakan asli untuk dibeli
• Membutuhkan koneksi internet untuk dapat memainkan game ini
OS yang Didukung
Untuk dapat memainkan game ini, pastikan perangkat Android Anda sudah menggunakan sistem operasi versi 4.4 atau lebih tinggi lagi.
Update Terbaru
Pada versi 1.14.0 telah dilakukan perbaikan dari kendala yang ditemukan pada versi terdahulunya misalnya tiba-tiba keluar dari menu utama atau ada pesan error ketika memainkan game ini. Selain itu juga sudah dilakukan peningkatan performa game ini.
Game yang cocok dimainkan oleh berbagai kalangan dan usia ini merupakan game sederhana tetapi sangat menyenangkan. Tunggu apa lagi, segera buat dunia nagamu sendiri dalam DragonVale World.
Via Dailyuploads